Tingkatkan Penjualan Mobil, Insentif LCGC Akan Dilanjutkan Hingga 2031

7 hours ago 3

Tingkatkan Penjualan Mobil, Insentif LCGC Akan Dilanjutkan Hingga 2031

insantif LCGC akan dilanjutkan hingga 2031.

JAKARTA – Insentif pemerintah untuk program Low Cost Green Car (LCGC) dinilai telah terbukti mendorong penjualan mobil di Indonesia. Karena itu, pemerintah akan melanjutkan insentif pada segmen tersebut hingga setidaknya enam tahun mendatang, demikian disampaikan Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita.

"Program LCGC terbukti berhasil meningkatkan kepemilikan kendaraan masyarakat dan mendukung industri otomotif nasional. Oleh karena itu, insentif untuk LCGC akan kami lanjutkan hingga 2031," kata Menperin dalam keterangan resminya.

Seperti diketahui, program LCGC diluncurkan pada 2013 untuk memberi peluang kepada seluruh lapisan masyarakat agar dapat memiliki mobil. Hal ini terbukti dengan melonjaknya angka penjualan yang mencapai lebih dari satu juta unit di tahun tersebut.

Namun, saat ini penjualan mobil LCGC terus mengalami penurunan yang menandakan daya beli masyarakat Indonesia semakin lemah. Berdasarkan data penjualan wholesales Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), sepanjang 2025 hanya terdistribusi 64.063 unit.

Angka tersebut turun 28,5 persen dibandingkan periode yang sama, yakni Januari–Juni 2024. Penurunan ini juga terjadi secara bulanan, di mana LCGC hanya terdistribusi sebanyak 7.762 unit pada Juni 2025, turun 49 persen dibandingkan Juni 2024 yang mencapai 15.252 unit.

Read Entire Article
Apa Kabar Berita | Local|