Unggul FC kala berlaga. (Foto: Federasi Futsal Indonesia)
HASIL Pro Futsal League Indonesia 2024-2025 sudah diketahui. Unggul FC sukses meraih kemenangan besar atas Fafage Banua dengan skor 5-1.
Laga Unggul FC vs Fafage Banua digelar di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Jumat (25/7/2025) sore WIB. Kemenangan pada leg I ini membuat Unggul FC selangkah lagi rebut peringkat 3.
Jalannya Pertandingan
Babak Pertama
Kedua tim tampil menyengat sejak menit awal. Baik Unggul FC dan Fafage Banua kerap jual beli serangan, namun belum ada yang membuahkan gol.
Permainan cepat terus dimainkan kedua tim. Akan tetapi, serangan yang dilancarkan mereka masih buntu hingga 10 menit laga berjalan skor masih kacamata.
Sampai akhirnya, Unggul FC berhasil membuka keran golnya. Ahmad Vicky sukses menjebol gawang yang dijaga Muhammad Albagir. Fafage Banua mencoba untuk merespons gol tersebut.
Fafage Banua nyaris menyamakan kedudukan mendapatkan peluang emas lewat Diego Rodrigo di menit-menit akhir. Pada akhirnya tidak ada tambahan gol yang tercipta. Unggul FC untuk sementara unggul 1-0 di babak pertama.